09 Juni 2015

Eksis Harmonis di Episode Yang Buruk!

Ini adalah salah satu episode yang buruk itu,,, lebih buruk dari pada nilai matematika ku dan lebih buruk dari suara ku saat bernyanyi,,,percayalah!

Selain "pembunuhan" karena setiap kali bermasalah dengan nya aku selalu diare, susah tidur dan ingin tenggelam di dasar gunung berapi lalu hilang dalam kelam yang lebih kelam dari kulitku, kata lain cinta mungkin "pembodohan"; membuat otak mendadak menuntut libur panjang dari berpikir jernih.

Bisa-bisa nya aku terjebak di arena nya tanpa agency, euh Alberto sayang,,,,, kau pasti akan loncat-loncat kalau tau apa yang sudah terjadi pada murid mu ini. Dan akan bilang,,, the most important thing is the agency!!!
Kalau jiwa murni Plato melihat ku, dia mungkin akan khusus bangkit dari kubur sekedar untuk kembali mengulang ceramahnya soal cinta,,,cinta yang menurut dia membuat orang dengan suka rela dan segenap jiwa berubah ke arah yang lebih baik.
Dan aku dapat berkata, well boss, tidak semua cinta merubah orang ke arah yang lebih baik, ada juga cinta yang yang merubah orang menjadi teroris atau teror dadar dan berakhir perang dunia yang sudah tidak bisa dihitung dengan sepuluh jari. Kau harus jadi makhluk luar angkasa dengan 20 lebih jari untuk menghitung jumlah peperangannya boss.

Dan diantara hati, jantung dan rambut yang sama berantakan dan sama merumitkan intelektualitasku ini, salah satu jalan untuk tetap memberi makan kebahagiaan adalah dengan Eksis Harmonis,,,tentu saja!

Negeri di bawah laut ini jadinya mesti melihat ku mondar mandir setiap akhir pekan di setiap sudut kotanya :)

I amsterdam, 
Akhirnya bisa juga berfoto di tulisan I amsterdam ini, setelah menunggu lama untuk mengantri mengambil foto di depan tulisan yang sebenarnya biasa saja ini,,,euh!
Batavia Stad
Yup, ini tempat shopping yang harga barang-barangnya mahal, anehnya, di dekat factory outlet yang berjejer itu bersandar sebuah kapal perang yang meriamnya masih aktif, tentu saja sebagai orang Indonesia rasanya seperti ada yang ngajak ribut saja.
Dan di negeri ini, orang Indonesia boleh lewat, tidur tiduran dan loncat-loncat di jalan atau di tengah jalan sekenanya,,,,
karena kalau ada yang tanya; woiiiii emang nenek moyang lo yang bikin ni jalan?
Kita bisa menjawab dengan tenang:yoiiii mamen!!!
Benteng De Burcht 
Kabarnya benteng ini di bangun tahun 1150 untuk melindungi warga leiden dari bahaya kebanjiran. 

Den Haag
Foto ini maknanya cuma satu: stress nyari tempat bermakna disekitaran Den Haag!

Keukenhof 
Nah, ini dia taman bunga yang katanya terbesar di Eropa,,, dibuka dari bulan Maret sampai Mei,  ini adalah kunjungan kedua ku. Setelah kunjungan pertama yang berkabut cuaca dan hati ku. Kalau ada yang berniat kesini, sebaiknya jangan weekend, ramenya,,,taman bunga berubah jadi taman manusia segala bangsa!
Molen De Put, Depannya kebun bunga Hortus Botanicus, Sebelah KITLV lama, Depan Rumah Rembrandt, depan rumah Cristiaan Snouck Hurgronje
Inilah tempat-tempat yang bisa di kunjungi di leiden!

Di Leiden Sajah

Lisse
Akhirnya cita-cita mengunjungi kebun bunga Lisse kesampaian juga :D