20 Mei 2011

Menyusuri Maastricht dalam 3 jam






Kalau seseorang (aku) di beri waktu tiga jam untuk mengambil gambar yang melambangkan Maastricht, maka pastilah yang di pilih adalah : Benteng St. Pieter yang membuat kota ini dikenal sebagai "Fortified City" (kota pertahanan) berikut dengan meriam-meriamnya yang masih lengkap (beda dengan meriam yang ada di Museum Fatahillah yang sampai harus dipindah kedalam karna takut di curi). Sasaran berikutnya adalah Gereja St. Servaas tempat penguasa Eropa, Charlemagne atau Charles the Great, pernah menggelar misa pada masa Perang Salib di tahun 1145. Berikutnya tentu saja Maast River dengan jembatan dan pemandangan sepanjang tepian sungai yang menawan. Kabarnya, nama Maastricht berasal dari bahasa latin “Mosae Trajectum” yang berarti “dimana sungai Maas diseberangi".

Kenapa postingan ini masuk dalam kelompok lukisan D'Artaghan, adalah karna ia adalah satu dari empat Musketeer yang ada di film "The three Musketeer" yang menjadi idola kota ini.

19 Mei 2011

Jejak ku di tepian mu

Di pasir pantai Watotena mu ada jejak ku, sebelum akhirnya berpamit menuju mimpi yang kini terasa agak hampa karna jantungku terluka,,,
tetapi ucapan adalah ucapan, apa yang sudah keluar untuk mu akan tetap untuk mu
aku akan tetap kembali pada hangat matahari mu,
pada bau tembakau dibungkus koli yang selalu aku cintai,
pada kehangatan yang tercipta di antara angin yang meniup lereng bebukitanmu,
pada keinginan untuk bertemu di antara pulau-pulau kecilmu,
pada langkah yang di mulai dari sudut kecil di dalam kamar mu,
pada nada yang terpaut di setiap tarian mu,
pada kebahagiaan yang telah ku sanggupi untuk mu saat aku dan jantungku bertemu di bisingnya Bekasi
aku akan kembali, menuntaskan ucapanku, tetapi entah dengan kekuatan apa, karna pada mu ada cinta yang datang bersama luka untuk jantungku